Kamis, 07 Agustus 2014

Tips Membeli Android Murah Berkualitas Second!

Kali ini saya ingin memberikan sebuah informasi menarik seputar tips membeli smartphone murah berkualias second. Banyak sekali dikalangan kita jika hendak ingin membeli hanphone tidak mengerti spesifikasi yang terbaik sekaligus dengan harga yang murah. Kebanyakan orang berpendapat jika harga semakin mahal makan kualitas semakin bagus ? Memang sih, tetapi untuk orang yang memang memiliki uang di kantongnya pas-pasan juga pasti menginginkan memiliki handphone yang berkualitas baik namun pas dengan harga yang termurah. Jika anda menginginkan harga yang tidak cenderung mahal serta kualitas terbaik maka pilih lah Smartphone yang berbasis Android murah namun berkualitas.

Android murah berkualitas bisa anda dapatkan dari pembelian Hp berbasis android second, yang menawarkan kelebihan meksipun dari bekas pemakaian orang lain. Asalkan teliti saat membeli, anda akan mendapatkan Hp yang mumpuni. Memiliki kualitas yang masih terjaga baik dan mampu mendukung kegiatan anda dengan gadget pilihan. Pemilihan Hp second juga memfasilitasi anda yang membutuhkan Hp namun dengan budget yang terbatas. Meskipun demikian anda tetap memiliki kesempatan mendapatkan produk yang sangat terjaga performanya.

Berikut tips untuk membeli Android murah namun berkualitas second:

1. Cek kartu garansi dari Hp yang anda pilih
2. Cek nomor IMEI dengan cara ketik *#06# pada Hp yang anda pilih
3. Cek kelengkapan perangkat Hp tersebut (charger, headset, dll)
4. Cek batere, apakah masih original atau sebaliknya
5. Tes kekuatan batere dengan menggunakannya menghubungi nomor yang masih aktif
6. Jangan memperlihatkan kebingungan saat membeli

Lalu jika anda berpikir tentang aplikasinya, Android memiliki jutaan gudang aplikasi yang ada di Play Store. Banyak aplikasi yang dapat anda gunakan serta dapat bermanfaat bagi aktivitas anda sehari-hari ataupun membantu pekerjaan anda dengan mudah. Dan bagi pengguna yang senang dalam mendengarkan musik, Android pun memiliki aplikasi seperti Aplikasi Pengeras Suara Untuk Android. Dan masih banyak lagi aplikasi yang dapat anda temukan di Android.

Pemilihan yang tepat berdasarkan tips di atas akan memperbesar peluang anda mendapatkan Android murah berkualitas yang second. Anda tidak ada salahnya berlagak sok tahu dan sok pintar saat menanyakan harga dan spesifikasi Hp Second tersebut kepada penjual. Ada baiknya jika anda melakukan pengecekan harga pasar dari type Hp yang anda incar. Sehingga saat penjual menjelaskan sesuatu, anda bisa lebih memahami dan tidak mudah terkecoh. Selamat mencoba!
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © Diskusi Teknologi - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger